3 Alasan Bayi Rewel di Malam Hari dan Cara Menanganinya

Alasan Bayi Rewel di Malam Hari dan Cara Menanganinya

Bayi rewel di malam hari merupakan hal yang biasa dijumpai sejak dilahirkan, sehingga Anda tidak perlu khawatir berlebihan. Selama tidak menunjukkan gejala kesakitan, yang harus Anda lakukan adalah menangkannya dan menyusuinya sesering mungkin. 

Alasan Bayi Rewel di Malam Hari

Rewelnya bayi di malam hari memang menjadi misteri bagi sebagian besar orang tua. Nyatanya, ada beberapa alasan yang menyebabkan bayi menangis tiba-tiba dan mengeram di malam hari. Adapun hal yang bisa menyebabkan bayi rewel sebagai berikut:

1. Kelaparan

Berdasarkan jurnal Maternal & Child Nutrition, bayi yang menangis adalah salah satu isyarat si kecil sedang lapar. Selain rewel, menjilat bibir dan mengepalkan tangan adalah gestur tubuh yang menandakan bahwa bayi sedang lapar.

2. Popok yang Tidak Segera Diganti

Popok yang tidak segera diganti saat bayi mau tidur akan membuatnya tidak mau tidur dan rewel. Hal ini tidak lain karena popok yang basah akan membuat bayi tidak nyaman. Sehingga bayi akan rewel pada malam hari.

3. Kolik

Bayi yang rewel di malam hari juga bisa menjadi ciri dari kolik. Jika rewelnya bayi dikarenakan kolik, biasanya tangisannya akan terjadwal, baik itu di malam hari maupun siang hari. Selain itu, tangisan bayi akan lebih intens dan sulit untuk ditenangkan.

Cara Mengatasi Bayi Rewel di Malam Hari

Setelah Anda mengetahui beberapa alasan bayi rewel di malam hari. Untuk bisa menanganinya, ketahui juga beberapa cara mengatasi rewelnya bayi di malam hari. Berikut ini beberapa hal yang bisa Anda lakukan.

1. Gendong bayi supaya si kecil lebih tenang dan tidak rewel lagi.

2. Ajak Bayi berjalan-jalan di luar rumah untuk meningkatkan suasana hati si kecil.

3. Perdengarkan irama “white noise” dengan suara alam, seperti kicau burung, suara ombak, gemericik air dan lainnya.

4. Usap kepala bayi atau memijat tubuh bayi, supaya si kecil lebih aman dan nyaman.

5. Berikan ASI (Air Susu Ibu) sesering mungkin sesuai keinginan si kecil.

Itu dia 3 alasan kenapa bayi rewel di malam hari dan bagaimana cara menanganinya. Meskipun rewel merupakan hal yang biasa dialami oleh bayi yang masih kecil. Segera melakukan upaya untuk menenangkannya akan membuat bayi merasa lebih nyaman dan Anda juga bisa beristirahat dengan tenang.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "3 Alasan Bayi Rewel di Malam Hari dan Cara Menanganinya"

Posting Komentar